Home » » cara menghubungkan dongle wifi dengan receiver matrix

cara menghubungkan dongle wifi dengan receiver matrix

salam sahabat pengunjung blog, tecnologi sekarang yang semakin maju, hampir membuat segala macam fasilitas digital sekarang berurusan dengan internet, karena dipikir mudah terealisasi dilapangan, dan mudah untuk pengembangan dan mudah dalam mengupgrade sistem program yang ada dalam digital tersebut. begitupun dengan receiver baru sekarang banyak yang diengkapi dengan slot-slot yang bisa menghubungkan kita dengan internet, salah satunya adalah slot untuk wifi.

pada kesempatan kali ini admin akan membahas seputaran trik parabola yang berjudul cara menghubungkan dongle wifi ke receiver matrix dan pada postingan sebelumnya admin juga telah membahas seputaran parabola yang berjudul cara menyusun dan memindahkan chanel program di receiver matrix mp4 jangan lupa dibaca ya

sebenernya cara menghubungkan dongle wifi dengan receiver matrix ini hampir sama dengan cara menghubungkan dongel wifi ke receiver merek lainya, hanya saja mungkin soal penempatan letak pengaturan sistemnya  saja yang berbeda. jadi jika recever anda merek lain dirumah misalnya tanaka atau apapun tidak menjadi masalah untuk coba di praktekan.

receiver yang sudah dilengkapi dengan fasilitas wifi, mempunyai banyak kelebihan daripada receiver yang belum difasilitas wifi. tetapi dalam fungsi dasar tetap sama sebagai decoder parabola. cuma kalau receiver yang sudah dilengkapi wifi, mempunyai fitur lebih contoh, pada beberapa receiver ada yang bisa mengakses google, dan youtube. dan juga bisa langsung update frime ware program kedata books terbaru jika produsen dari receiver tersebut membuat update program terbaru.

untuk cara menghubungkan dongle wifi dengan receiver matrix bisa langsung disimak pada ulasan berikut ini.
  1. pertama-tama, pastikan dongel wifi anda tidak rusak. anda bisa menggunakan dongel wifi dengan serial Rt 570, atau Rt 7601.

  2. kemudian colokan dongel wifi parabola tersebut ke tempat slot yang telah disediakan dalam receiver, biasanya tempat colokannya seperti tempat colokan flasdiskh.
    .
  3. kemudian tekan  menu pada remot receiver anda dan gulir kebagian jaringan dan cari pengaturan jaringan

     
    gambar selanjutnya mode pengaturan jaringan

  4. maka akan muncul pengaturan jaringan seperti pada gambar diatas, kemudian setting mode konfigurasi dengan DHCP dan gulir kebawah ada tulisan cari klik tulisan tersebut, maka secara otomatis progrram akan mencari jaringan wifi. jadi pastikan hospot anda akti atau kalau tidak anda harus mempunyai jaringan wifi dirumah anda agar anda bisa menghubungkan.
    .
  5. kemudian langkah selanjutnya sama saja kita pasang pasword  seperti kita menyambung wifi ponsel jika , wifi pemancar menggunaka paswor dan connectkan.

dengan demikian Receiver anda sudah bisa berhubungan dengan internet. oke mungkin sampai disini ulasan mengenai cara menghubungkan dongle wifi dengan receiver matrix semoga bisa membantu bagi para pengunjung yang membutuhkan jagan lupa untuk, membaca tips-tips menarik lainnya dari blog yang sederhana ini.

0 komentar:

Post a Comment

Pengunjung yang budiman Admin tidak selalu Online jadi dalam berkomentar di mohon gunakanlah kata-kata yang baik dan tidak SPAM , dalam berkomentar juga di mohon untuk menyesuaikan dengan isi postingan yang di baca terimakasih atas partisipasinya.